Kampanyekan Pentingnya Nutrisi Bagi Remaja, Direktorat SMP Selenggarakan Talkshow Aksi Bergizi

Halo, Sobat SMP! Pada Selasa (8/11) lalu, Direktorat Sekolah Menengah Pertama menyelenggarakan acara talkshow bertajuk “Aksi Bergizi dalam Rangka Penguatan Profil Pelajar Pancasila” di SMPN 25 Kota Tangerang yang dilakukan secara luring. 

Direktorat SMP menyadari pentingnya pendidikan gizi bagi para generasi calon penerus bangsa. Oleh karena itu, Kapokja Regulasi dan Tata Kelola Satuan Pendidikan Harnowo Susanto, S.E., M.Ed. pada saat pembukaan menyampaikan bahwa tujuan dari acara ini adalah untuk mengkampanyekan aksi bergizi kepada peserta didik jenjang SMP. Pendidikan gizi menjadi fondasi dasar dalam membangun peserta didik yang berkarakter. 

“Acara ini diselenggarakan dalam rangka peningkatan sumber daya manusia yang berkualitas dan unggul, salah satu prioritas adalah membangun karakter bangsa yang ditentukan oleh kecukupan gizi. Penguatan pendidikan gizi sangat penting untuk meningkatkan kecerdasan anak bangsa, menyehatkan fisik, serta menguatkan mental dan perilaku manusia Indonesia,” ujar Harnowo.

Di momen yang sama, Plt. Direktur Sekolah Menengah Pertama Drs. I Nyoman Rudi Kurniawan, M.T. menjelaskan bahwa talkshow ini adalah strategi awal Direktorat SMP dalam memberikan pemahaman Profil Pelajar Pancasila secara langsung kepada peserta didik.

“Kegiatan ini adalah awal dari rencana besar Direktorat SMP agar kita lebih melihat Profil Pelajar Pancasila dan Akzi Bergizi ini dari perspektif atau dari sudut pandang peserta didik. Jadi jangan hanya kebijakan saja yang kita berikan, tetapi kita juga harus langsung memberikan contoh nyata, apa yang harus mereka lakukan, apa yang harus mereka implementasikan, dan sebagainya,” jelas I Nyoman Rudi.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah, B. Sc, M. Kes. melalui video mendukung kegiatan aksi bergizi ini. Beliau berharap dengan adanya kegiatan-kegiatan semacam ini dapat meningkatkan kualitas kesehatan dan juga gizi yang ada di masyarakat.

“Melalui kegiatan aksi bergizi ini, mudah-mudahan kita dapat terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat, meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, dan juga kualitas gizi di masyarakat yang pada akhirnya dapat menekan angka stunting yang ada di Indonesia,”

Acara ini menghadirkan dua narasumber, yakni Plt. Direktur Sekolah Menengah Pertama Drs. I Nyoman Rudi Kurniawan, M.T. dan juga perwakilan UNICEF Yayuk Mukarromah. Talkshow terbagi ke dalam dua sesi. Sesi pertama bertopik “Profil Pelajar Pancasila yang Sehat”, lalu dilanjutkan sesi kedua dengan topik “Aksi Bergizi Membangun Negeri”.

Kenzie Aryasatya, Salah seorang peserta didik dari SMPN 25 Kota Tangerang mengaku senang dapat mengikuti talkshow aksi bergizi ini. Menurut Kenzie acara ini sangat bermanfaat karena mengajarkan pentingnya gizi seimbang.

“Menurut saya acara seperti ini sangat bermanfaat bagi kita para remaja atau pelajar penerus bangsa karena keseimbangan gizi itu lebih penting daripada yang lainnya. Profil Pelajar Pancasila juga mengajarkan kita sebagai pelajar harus peduli terhadap kesehatan dan lingkungan,” kata Kenzie.

Peserta didik lain dari SMPN 25 Kota Tangerang, yakni Azkha Rindjani Athira, juga turut senang dapat mengikuti talkshow seperti ini. Menurut Azkha lewat acara seperti ini ia mendapatkan info yang lebih dalam terkait Profil Pelajar Pancasila dan juga aksi bergizi.

“Yang aku dapat ini banyak banget info-info yang baru aku tahu, juga pengalaman baru tentunya karena mungkin kita hanya mendengar info tentang Profil Pelajar Pancasila dan aksi bergizi tuh sedikit atau hanya sekilas-sekilas saja. Di acara ini kita mendapatkan penjelasan lebih dalam tentang hal-hal tersebut,” ujar Azkha.

Salah satu peserta didik yang juga berasal dari SMPN 25 Kota Tangerang, Dimas Alfiansyah Tri Nugroho, menuturkan bahwa selepas dari acara ini ia akan mulai menerapkan Profil Pelajar Pancasila dan juga mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang.

“Setelah ini mungkin saya mulai menerapkan keenam dimensi dari Profil Pelajar Pancasila dan mulai mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang,” tutur Dimas.

Dengan gizi yang baik, diharapkan dapat menghasilkan para generasi penerus bangsa yang sehat, cerdas, dan berjiwa Pancasila.

 

Baca Juga  Ketahui Manfaat Bawang Hitam bagi Tubuh Remaja

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Scroll to Top