Tanya-Jawab Seputar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Halo, Sobat SMP! Untuk mempersiapkan generasi mendatang, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menetapkan 6 Profil Pelajar Pancasila yang harus ditumbuhkembangkan pada peserta didik. Keenam ciri profil pelajar Pancasila tersebut adalah beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif.

Sekadar informasi, Profil pelajar Pancasila adalah profil lulusan yang bertujuan untuk menunjukkan karakter dan kompetensi yang diharapkan diraih dan menguatkan nilai-nilai luhur Pancasila peserta didik dan para pemangku kepentingan.

Guna mencapai Profil Pelajar Pancasila, Kemendikbudristek mendorong satuan pendidikan mengimplementasikan Kurikulum Merdeka yang di dalamnya terdapat Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Mungkin masih banyak Sobat SMP yang belum terlalu memahami apa itu Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Nah, pada kesempatan ini kita akan mengetahui serba-serbi Projek Penguatan Profil Pancasila. Yuk simak artikel ini!

  • Apa itu Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila?

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila adalah sebuah pendekatan pembelajaran melalui projek dengan sasaran utama mencapai dimensi profil pelajar Pancasila. Peserta didik akan belajar menelaah tema-tema tertentu yang menjadi prioritas setiap tahunnya.

  • Apa saja perubahan yang timbul dengan adanya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila?

Dengan adanya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, maka satuan pendidikan perlu mengalokasikan waktu agar guru bisa bekerja secara kolaboratif. Kolaborasi akan menjadi kunci sukses/tidaknya sebuah projek. Dalam pelaksanaan projek, guru-guru harus berkolaborasi secara lintas ilmu untuk merencanakan, memfasilitasi, dan menjalankan asesmen.

  • Bagaimana implementasi Projek Profil Pelajar Pancasila di satuan pendidikan?

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila akan dijalankan terpisah dari mata pelajaran, namun mengambil sebagian waktu dari keseluruhan pembelajaran di satuan pendidikan. 

  • Jika projek penguatan profil pelajar Pancasila berjalan, bagaimana dengan program PPK yang sudah berjalan?

PPK tetap dapat berjalan sesuai kebutuhan dan pembiasaan di satuan pendidikan masing-masing yang terintegrasi dengan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan program PPK adalah usaha dan amanat kebijakan dari UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dalam mengembangkan peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab (Pasal 3).

  • Apakah Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila diampu oleh guru yang sama dengan guru mata pelajaran?

Projek penguatan profil pelajar Pancasila diajarkan secara kolaboratif (team teaching) oleh guru mata pelajaran dan guru kelas. Karena projek ini memiliki target utama pengembangan profil Pelajar Pancasila, maka semua guru, baik guru mata pelajaran maupun guru kelas perlu terlibat dalam perencanaan, pengajaran, dan asesmen.

  • Sejumlah 20-30 persen jam pelajaran dari setiap mapel dialokasikan untuk Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Apakah projek tersebut akan diimplementasikan per mapel atau terintegrasi antarmapel?
Baca Juga  Pentingnya Sinkronisasi Data Dapodik Untuk Penyaluran Dana BOS dan BOP Tahun 2023

Target utama projek ini adalah penguatan Profil pelajar Pancasila sebagai tujuan jangka panjang pembelajaran. Oleh karena itu, tujuan projek ini tidak berkaitan langsung dengan konten/capaian pembelajaran dari mapel yang sedang dipelajari. Dalam implementasinya, guru kelas dan guru mapel berkolaborasi dan fokus pada pencapaian dimensi Profil Pelajar Pancasila dalam perencanaan dan fasilitasi kegiatan projek ini.

Dalam rangkaian kegiatannya, peserta didik akan menggali pemahaman dan mencari solusi mengenai isu-isu yang dikemas dalam tujuh tema berdasarkan tujuan pembangunan berkelanjutan (sustainable development goals).

  • Bagaimana bentuk pelaporan hasil projek?

Hasil Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dilaporkan dalam rapor akhir tahun (semester 2) peserta didik. Format rapor tersebut berbeda dengan format hasil belajar intrakurikuler. Rapor hasil projek menggambarkan perkembangan subelemen Profil Pelajar Pancasila yang dipilih dalam tema projek di tahun ajaran.

  • Apakah bentuk laporan hasil belajar Projek Profil Pelajar Pancasila per mata pelajaran?

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila tidak terkait dengan mata pelajaran, sehingga bentuk laporannya tidak disusun per mata pelajaran.

  • Bagaimana jika peserta didik memilih tema Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang belum mereka pelajari dalam mata pelajaran (intrakurikuler)?

Tema-tema dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila mengajarkan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang kontekstual dan umum. Peserta didik berkesempatan untuk mengeksplorasi pengetahuan dan keterampilan tersebut meskipun mereka belum mempelajarinya dalam intrakurikuler. Bahkan, projek yang mereka lakukan dapat menjadi pengetahuan awal yang mendorong mereka lebih siap untuk mempelajarinya lebih jauh dalam intrakurikuler.

  • Apakah Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila hanya menggunakan pembelajaran berbasis projek?

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila tidak berarti pendekatan berbasis projek saja. Satuan pendidikan dapat menggunakan pendekatan lain seperti inkuiri, berbasis masalah, dan pendekatan lain yang sesuai digunakan untuk mengembangkan karakter dan kompetensi yang dituju di Profil Pelajar Pancasila.

  • Apakah satuan pendidikan yang menggunakan Kurikulum 2013 bisa melakukan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila?

Satuan pendidikan yang menggunakan Kurikulum 2013 bisa melakukan projek penguatan profil pelajar Pancasila bila satuan pendidikan dapat menyesuaikan pengelolaan waktu dan kolaborasi antar guru.

Nah itu dia beberapa serba-serbi tanya-jawab seputar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Semoga dengan artikel ini, Sobat SMP dapat memahami lebih dalam mengenai Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, bahkan diharapkan juga bisa mengimplementasikannya. Semoga bermanfaat ya, Sobat SMP!

 

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Referensi: Buku Saku Tanya Jawab Kurikulum Merdeka

Scroll to Top