Yuk, Mulai Menulis Buku Harian!

Halo, Sobat SMP! Menulis buku harian adalah salah satu kegiatan yang dapat memberikan banyak manfaat, terutama bagi remaja yang sedang menjalani masa pertumbuhan dan penemuan jati diri. Buku harian adalah tempat di mana kamu dapat menuangkan pikiran, perasaan, dan pengalamanmu secara bebas tanpa takut dinilai oleh orang lain. Menulis buku harian tidak hanya sebagai sarana untuk menyimpan cerita sehari-hari, tetapi juga memiliki manfaat yang signifikan bagi kesejahteraan mental dan kreativitas.Yuk simak artikel ini mengapa menulis buku harian penting dan bagaimana kamu bisa memulainya.

1. Sarana Meditasi dalam Kehidupan Sehari-hari

Rutinitas yang monoton seringkali membuat kita terjebak dalam keadaan yang kurang sadar akan diri sendiri. Kita menjadi rentan terhadap stres karena terlalu sibuk dengan aktivitas yang berulang-ulang. Menulis buku harian membantu menghadirkan kembali kesadaran diri yang mungkin tenggelam oleh rutinitas membantu kita untuk lebih fokus pada momen saat ini dan merapikan pikiran yang kacau. Dengan pikiran yang jernih, kita dapat merasa lebih bahagia daripada saat pikiran kita dipenuhi dengan kegiatan yang sibuk. Dengan mencatat keadaan sehari-hari, pengalaman yang membuat bahagia atau membuat kita merasa gagal, serta apa yang terjadi di sekitar kita, kita menjadi lebih sadar akan pengalaman pribadi kita. Hal ini membantu menenangkan pikiran dan mengurangi tingkat stres.

2. Membebaskan Kreativitas

Menulis secara sadar, seperti yang diajarkan oleh Julia Cameron dengan metode “morning pages” atau “koran pagi”, dapat memicu aliran kreativitas. Dengan menuliskan apa pun yang ada dalam pikiran tanpa batasan, kita dapat membersihkan pikiran dari segala hal yang mengganggu. Ini membantu pikiran menjadi lebih segar dan siap menerima ide-ide baru.

3. Meningkatkan Memori dan Konsentrasi

Di era digital, menulis bisa dilakukan di berbagai tempat, termasuk di smartphone dan laptop. Namun, sebaiknya kita menggunakan tangan untuk menulis catatan harian. Seringkali kita tidak menyadari bahwa kita sudah lelah dengan paparan dunia digital. Cobalah untuk menghitung berapa banyak waktu yang telah kita habiskan di depan layar setiap harinya. Luangkan waktu sejenak untuk duduk di depan kertas kosong dan menggenggam pena. Selain dapat meredakan kepenatan mata dari cahaya biru layar, menulis dengan tangan juga bermanfaat untuk meningkatkan memori dan aktivitas otak. Untuk lebih termotivasi, siapkan pulpen dan buku catatan khusus, dan letakkan di meja belajar atau di tempat tidur agar kamu ingat untuk menulis buku harian setiap akhir hari.

4. Membangun Kepercayaan Diri

Baca Juga  Prinsip Kunci Penerapan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Menuliskan pengalaman sehari-hari memungkinkan kita untuk melihat kembali perjalanan hidup. Dengan memahami bahwa kegagalan adalah bagian dari proses, kita dapat memperkuat kepercayaan diri. Melalui buku harian, kita belajar bahwa setiap kesulitan memiliki pelajaran yang berharga.

Manfaat Menulis Buku Harian Menurut Penelitian

Dalam dunia psikologi, menulis jurnal dikenal sebagai journaling. Studi telah menunjukkan bahwa journaling dapat mengurangi tingkat depresi dan kecemasan, meningkatkan kualitas hubungan sosial, serta melatih kreativitas. Journaling melibatkan kedua belah otak kita, membantu menghilangkan hambatan mental dan memperdalam pemahaman tentang diri sendiri dan dunia sekitar.

Tips untuk Memulai Buku Harian

  1. Pilih media buku harian yang sesuai, bisa buku kertas atau aplikasi digital.
  2. Tentukan topik-topik yang ingin ditulis dalam jurnal, mulai dari perasaan hingga tujuan hidup.
  3. Buat jadwal rutin untuk menulis buku harian sesuai dengan preferensi waktu kamu.
  4. Tulis dengan gaya bahasa sendiri tanpa perlu terlalu memikirkan keindahan tulisan.
  5. Tulis semua yang terlintas dalam pikiran dan apa yang dirasakan, tidak perlu terlalu ambisius.
  6. Jadikan menulis buku harian sebagai kebiasaan harian untuk memperoleh manfaat yang maksimal.

Dengan menulis di buku harian, kita tidak hanya merekam perjalanan hidup, tetapi juga membangun fondasi untuk pertumbuhan diri yang berkelanjutan. Setiap kata yang terukir menjadi peta menuju pemahaman diri yang lebih dalam dan pencapaian yang lebih besar. Jadi, mari mulai menulis, karena di setiap halaman kosong, terdapat cerita kita yang menunggu untuk diungkapkan dan dengan memulai kebiasaan ini, kita dapat mengeksplorasi potensi diri dan menjalani hidup dengan lebih sadar dan bermakna.

 

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Sumber : https://rsu.tangerangselatankota.go.id/public/blog/s/menulis-buku-harian-atau-journaling-terbukti-memiliki-banyak-manfaat-loh-97 

https://www.djkn.kemenkeu.go.id/kpknl-sidempuan/baca-artikel/15754/Journaling-Baik-Bagi-Kesehatan-Mental.html 

Scroll to Top