Persiapkan AN Tahun 2023, Direktorat SMP Gelar Sosialisasi Asesmen Nasional

Untuk memastikan pelaksanaan Asesmen Nasional berjalan baik dan sesuai Prosedur Operasional Standar Asesmen Nasional (POS AN) Tahun 2023, Direktorat Sekolah Menengah Pertama Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Direktorat SMP Kemdikbudristek) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Asesmen Nasional (AN) Region Banten II pada 14-16 Juni 2023 di Kota Tangerang.

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP)  dan perwakilan  Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota yang berada di Provinsi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Barat.

Plt. Direktur Sekolah Menengah Pertama, I Nyoman Rudi Kurniawan, M.T mengungkapkan bahwa Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah memiliki beberapa target capaian terkait pelaksanaan Asesmen Nasional Tahun 2023.

“Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah memiliki beberapa target dalam pelaksanaan Asesmen Nasional Tahun 2023. Yang pertama adalah meningkatkan persepsi positif mengenai AN sebanyak 30%. Yang kedua adalah menaikkan delta rata-rata partisipasi AN sebanyak 2%,” ungkap Nyoman.

Plt. Direktur Sekolah Menengah Pertama juga mengingatkan agar Dinas Pendidikan dan BPMP bekerja sama untuk melakukan persiapan AN agar potensi kendala dapat diminimalisir.

“Kami harap Bapak/Ibu mengikuti kegiatan ini dengan baik karena Asesmen Nasional sangat penting. Salah satu data yang digunakan dalam Rapor Pendidikan berasal dari Asesmen Nasional. Oleh sebab itu, Bapak/Ibu dari Dinas Pendidikan dan BPMP harus melakukan persiapan pelaksanaan. Salah satu langkah persiapannya adalah memastikan satuan pendidikan memilih mode pelaksanaan AN yang sesuai dengan kondisinya, tidak perlu memaksakan diri,” tutur Nyoman.

Dalam kegiatan ini, peserta mendapatkan berbagai informasi terkait kebijakan Asesmen dan persiapan Asesmen Nasional dari narasumber yang berasal dari Staf Khusus Mendikbudristek, Pusat Asesmen Pendidikan Kemdikbudristek, Pusat Data dan Informasi Kemdikbudristek, serta Direktorat SMP Kemdikbudristek.

Plt. Direktur Sekolah Menengah Pertama mengingatkan Dinas Pendidikan untuk tidak menggunakan hasil Asesmen Nasional untuk menghakimi satuan pendidikan. “Saya juga ingin mengingatkan bahwa Asesmen Nasional bukan untuk menghakimi satuan pendidikan, namun untuk mendorong satuan pendidikan mengetahui posisinya saat ini dan melakukan pembenahan,” tegas Nyoman.

Sebelumnya kegiatan yang sama juga  telah dilaksanakan dalam beberapa region, yaitu region Banten I, Medan, Makassar I, dan Makassar II. Sosialisasi Asesmen Nasional selanjutnya akan digelar pada region Solo dan Bali.

Di akhir kegiatan, Husaini, peserta dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang mengatakan dirinya mendapatkan penguatan terkait informasi kebijakan dan pelaksanaan AN. “Setelah mengikuti kegiatan ini, saya mendapatkan banyak penguatan terkait kebijakan dan mekanisme pelaksanaan AN Tahun 2023. Selanjutnya, saya dan tim di Dinas Pendidikan akan segera berkoordinasi dan menggandeng MKPS serta MKKS untuk melakukan sosialisasi AN kepada satuan pendidikan di wilayah masing-masing,” ujar Husaini.

 

Baca Juga  Tirto, Pers Nasional, dan Kebebasan Berpendapat

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Scroll to Top