Earth Hour, 60 Menit Berharga untuk Kebaikan Bumi Kita

Dilihat 20,432 pengunjung

Semakin hari, perubahan iklim kian mengkhawatirkan. Dampak dari perubahan iklim dapat memicu berbagai masalah yang terjadi di bumi kita. Di tengah krisis yang terjadi, pada tahun 2007 sebuah organisasi pemerhati lingkungan nonprofit yaitu World Wide Fund (WWF) bersama Leo Burnett mencetuskan kampanye “Earth Hour”.

Earth Hour merupakan sebuah gerakan global yang berusaha untuk mengajak individu, komunitas, praktisi bisnis, serta pemerintah di berbagai belahan dunia untuk menunjukkan kepedulian dan juga kontribusinya terhadap upaya penanggulangan perubahan iklim secara simbolis.

Pada awalnya, logo dari kampanye ini adalah angka 60 dengan corak bumi. Angka tersebut adalah representatif dari durasi kampanye ini, yaitu 60 menit. Namun, sejak tahun 2011 logo Earth Hour diubah menjadi “60+”. Tambahan simbol (+) adalah harapan agar masyarakat dapat melakukan aksi lanjutan setelah 60 menit tersebut.

Aksi ini dilaksanakan pada hari Sabtu terakhir di bulan Maret setiap tahunnya. Masyarakat diajak untuk mematikan lampu dan juga peralatan elektronik yang tidak digunakan selama 60 menit, mulai dari pukul 20.30 – 21.30 waktu setempat.

Menurut data yang diambil dari situs WWF Indonesia, setiap 10% warga Jakarta yang mematikan lampu ketika Earth Hour energinya dapat dimanfaatkan memenuhi kebutuhan listrik bagi 900 desa. Selain itu, energi yang dihemat dapat menyumbang oksigen untuk 524 orang. Dalam waktu satu jam saja, hal tersebut juga dapat mengurangi 267 ton emisi karbon dioksida.

Bisakah Sobat SMP bayangkan sebesar apa energi yang dapat dihemat jika Earth Hour dilakukan oleh seluruh masyarakat dunia? Memang, hanya mematikan lampu dalam waktu satu jam tidak bisa mengubah iklim bumi kita secara signifikan. Akan tetapi, mematikan lampu hanya satu jam saja kalian telah turut berpartisipasi untuk perubahan bumi yang lebih baik.

Jadi, pada Sabtu ini tepatnya tanggal 27 Maret 2021 mari mematikan lampu dan peralatan elektronik yang tidak terpakai untuk mendukung aksi Earth Hour demi masa depan bumi dan generasi selanjutnya!

Referensi:

https://www.wwf.id/earthhour diakses pada 25 Maret 2021

https://www.earthhour.org/our-mission diakses pada 25 Maret 2021

https://www.esdm.go.id/id/media-center/arsip-berita/earth-hour-2012-hemat-listrik-jakarta-214-megawatt diakses pada 25 Maret 2021

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Scroll to Top